Putri Karlina, calon Wakil Bupati Garut nomor urut 02, mengadakan kegiatan Jumat Berkah dengan kegiatan berbagi dan memasak bersama para santri di Desa Galeuh Pakuwon, Kecamatan Limbangan. Didampingi oleh Chef Resna dan juga content creator Mang Epul Si Tukang Dahar, acara ini menciptakan suasana akrab dan penuh kebersamaan.
Chef Resna, yang turut membantu memasak, menyampaikan kegembiraannya, “Hari ini saya memasakkan ayam lada hitam untuk para santri disini ditemani oleh Teh Putri.”
Putri Karlina, yang dikenal sebagai sosok humble dengan masyarakat, tampak bersemangat mengenakan celemek dan memasak langsung bersama Chef Resna dan Mang Epul.
“Nah, saya lagi memasak ayam blackpepper kemenangan untuk Garut,” ujar Putri Karlina sambil tersenyum.
Putri Karlina pun tak segan-segan ikut melayani para santri dengan membagikan makanan ke dalam mangkok-mangkok mereka yang telah mengantri.
“Dari dulu saya ingin bisa masak besar seperti ini, karena bisa masak bareng, bisa makan bareng,” ungkap Putri.
Mang Epul yang ikut memeriahkan kegiatan ini turut mendoakan pasangan Syakur-Amin agar sukses dan amanah apabila menjadi menjabat nanti.
“Alhamdulillah, acara hari ini lancar, semoga Teh Putri bisa menjadi wakil bupati Garut, semoga tetap berkah, dan amanah.”
Harapan serupa juga disampaikan Ketua Pengurus Pondok Pesantren Al-Hikam, “Insya Allah, mudah-mudahan pasangan Bapak Syakur dan Ibu Putri sukses.”
Kegiatan Jumat Berkah ini menjadi bukti nyata bahwa Putri Karlina tak hanya memiliki visi, misi, dan program untuk menjadi Garut hebat, tetapi juga kehangatan dalam berinteraksi dengan masyarakat, membuktikan komitmennya untuk dekat dengan warga Garut.